Provinsi Sumatra Barat patut berbangga karena dari
sejumlah destinasi pariwisatanya masuk dalam nominator Kompetisi Pariwisata Halal
Nasional (KPHN) 2016 yang diselenggarakan oleh Kementerian Pariwisata Republik
Indonesia. Melalui kompetisi ini tiap provinsi akan saling berpacu untuk
menjadikan daerahnya sebagai destinasi wisata halal sekaligus untuk
memantapkan langkah Indonesia menjadi destinasi utama pariwisata halal dunia.
Kompetisi
ini merupakan yang pertama kali dilaksanakan di Indonesia, dan pemenangnya akan diusulkan menjadi perwakilan Indonesia dalam ajang kompetisi pariwisata halal internasional World Halal Travel Award (WHTA).
Katagori Kompetisi Pariwisata Halal Nasional 2016
Terdapat 15 kategori dalam kompetisi ini ini berupa objek wisata alam, kuliner,
hotel, bandara, resort pantai, hingga agen perjalanan. Dari katagori tersebut
provinsi Sumatra Barat masuk dalam tujuh katagori. Berikut ini rinciannya:
- Kategori Airport Ramah Wisatawan Muslim Terbaik, diwakili oleh Bandara Internasional Minangkabau.
- Kategori Hotel Keluarga Ramah Wisatawan Muslim Terbaik, diwakili oleh 4 hotel yaitu Hotel Hang Tuah, Kyriad Bumi Minang, Rocky Plaza Hotel, danSofyan Inn Rangkayo Basa.
- Kategori Biro Perjalanan Wisata Halal Terbaik, diwakili oleh Ero Tour.
- Kategori Destinasi Bulan Madu Ramah Wisatawan Muslim Terbaik, diwakili oleh Danau Maninjau.
- Katagori Destinasi Wisata Halal Terbaik untuk Provinsi Sumatra Barat.
- Katagori Destinasi Kuliner Halal Terbaik untuk Provinsi Sumatra Barat.
- Kategori Restoran Halal Terbaik, diwakili oleh Rumah Makan Taman Sari dan Rumah Makan Lamun Ombak.
Wisata Halal
Sebelumnya pernah dengar wisata halal? Sudah atau belum? Memang cukup asing bagi sebagian masyarakat Indonesia, namun diluar negeri sana sudah banyak negara yang memiliki paket wisata halal. Bahkan negara yang mayoritas tidak berpenduduk muslim sudah memiliki sejumlah desitnasi wisata halal.
Apa sih wisata halal? wisata halal merupakan aktivitas wisata yg memberikan pelayanan nyaman bagi pelancong muslim. Mulai dari ketersediaan makanan halal, tempat ibadah, pusat informasi dan fasilitas pendukung lainnya yang muslim friendly. Apalagi Wisata Halal ini bisa dinikmati oleh semua segmen dari anak-anak sampai orang dewasa, muslim ataupun non-muslim.
Bagaimana dengan Sumatra Barat yang menjadi destinasi wisata halal? Sebagai negara muslim terbesar di dunia, penerapan wisata halal ini sangat cocok sekali di Indonesia terutama di Sumatra Barat. Hal ini sesuai dengann fasalfah Minangkabau yang disebutkan Adat Basandi Syarak, Syarak Basandi Kitabullah.
Ditambah lagi Sumatra Barat memiliki keindahan alam yang sangat indah, budaya unik, kuliner yang enak, khazanah wisata sejarah yang menarik. Tentunya masih banyak lagi keunggulan lainnya yang besanding dengan penerapan wisata halal ini sebagai brand baru bagi pariwisata Minangkabau.
Mari dukung Ranah Minang menjadi destinasi Wisata Halal Nasional 2016 dengan gunakan selalu tanda #MinangHalalTourism dalam tiap postingan di media sosial.
Vote Sumatera Barat
Mari
vote dan dukung Sumatra Barat di Kompetisi Pariwisata Halal 2016 di link https://www.surveymonkey.com/r/pariwisatahalal2016
Mohon bantuannya agar info ini disebarluaskan
segera. Batas vote hanya sampai tanggal 15 September 2016. Satu vote dari sanak
sadonyo sangat baharago untuak kamajuan kito basamo dan Sumatra Barat.
Diolah dari berbagai sumber
————————————————————————————————————————————————————
Bayu Haryanto – biasa disapa Ubay. Penikmat senja yang bermimpi untuk explore Indonesia dengan tagline #JajahNagariAwak. Pemotret yang suka dipotret. Perngkai kata dalam blog kidalnarsis.blogspot.com. Jejaring sosial Twitter @beyubay dan Instagram @beyubaystory.
Traveling ■ Explore ■ Journalism ■ Photograph ■ Writer ■ Share ■ Inspire
©Hak Cipta Bayu Haryanto. Jika mengkopi-paste tulisan ini di situs, milis, dan situs jaringan sosial harap tampilkan sumber dan link aslinya secara utuh. Terima kasih.
No comments:
Post a Comment