Laman

Monday, July 15, 2019

Yuk Kembangkan Bisnis Bersama Gapura Digital Padang


Semula aku tidak kenal dengan namanya Gapura Digital. Meski sebenernya tidak asing namanya. Gapura Digital berkembang di berbagai kota besar di Indonesia, setidaknya kini hadir di 14 kota, termasuk di Kota Padang. Alhamdulillah, beruntung sekali saya dikenalkan dengan Gapura Digital. Perkenalan pertama ini melalui abang Doni, ketika itu ia japri saya dan mengajak untuk mengikuti pelatihannya.

Gapura Digital merupakan program yang diluncurkan oleh Google untuk mendukung Usaha Kecil Menengah (UMKM) di Indonesia. Bentuk kegiatannya berupa pemberian materi pelatihan untuk memajukan bisnisnya secara digital.

Sederhananya ketika emak-emak yang jualan ketipik balado bingung mau mengembangkan usahanya dan Google hadir untuk membantunya dengan berbagai fiturnya. Memanfaatkan perkembangan zaman, dulu secara konvensional sekarang berbasis digital.

Pelatihan yang saya ikuti ini bernama Train The Trainer Gapura Digital Padang dilaksanakan pada 9-10 Februari 2019 di Hotel Daimah Kota Padang. Ya, pembicaranya ternyata abang Doni dan kak Dilla, master trainer-nya Gapura Digital Padang. Wihhh!

Selama dua hari itu, saya dan bersama rekan lainnya mengikuti pembekalan dengan serangkaian materi yang merupakan modul untuk pelatihan yang akan disampaikan kepada peserta. Ternyata pelatihan ini akan menjadikan saya sebagai fasilitator Gapura Digital Padang. Wah, saya senang sekali bisa bergabung dan menjadi bagian dari Gapura Digital Padang.

Sebelum disampaikan ke peserta nantinya, tentu kami harus dibekali dulu, makanya diadakan kegiatan pelatihan ini. Materinya ini sangat menarik dan rekom banget untuk diikuti bagi UMKM atau yang ingin berwirausaha.

Ada pengantar mengenai tren penggunaan internet dan bisnis berbasis digital, pengenalan dan penggunaan Google Bisnisku (GMB), membuat website, konten marketing,  SEO/SEM, penggunaan Google Ads atau beriklan di Goolge hingga ada modul industri fashion, kecantikan dan kuliner.

Semula agak meninder juga, para peserta pelatihan ini ternyata orang-orang yang expert di bidang teknolgi dan memiliki usaha yang kece. Sementara saya, ya beginilah, tukang tulis dan buat konten yang terkadang jadi local guide kota tua, Saya sendiri memiliki inters dalam bidang media sosial, heritage, dan pariwisata, termasuk di antaranya untuk urusan literasi dan edukasi hehehe

Meski dua hari pelatihannya, saya mendapatkan banyak input soal digital marketing via Google.  Ada teman baru, keseruan mengerjakan test online hingga kekocakan saat ujian presentasi. Pelatihan pun berakhir dan kami hanya bertemu di grup WhatsApp.

Akhirnya, saya mencoba presentasi dihadapan para peserta. Pak Nyata kala itu selalu kontak soal jadwal fasil saya. Ada berbagai macam latar belakang profesi dan usahanya. Pertama sih grogi. tapi kedua, dan seterusnya mulai terbisa. Alhamdullilah selama sesi saya, pesertanya cukup antusias, ini yang bikin saya senang ada interaksinya. Soalnya ada form online yang diisi peserta untuk feedback tiap sesinya, baik untuk materi dan fasilnya. Semoga score saya baik hehehe

Waktu berjalan seperti biasanya hingga kemudian ada informasi terbaru lagi, saya pun diikutkan kembali untuk upgrade materi modul. Ternyata ada Train The Trainer part duanya dilaksanakan ditempat yang sama pada 13-14 Juli 2019. Konsep pelatihannya masih sama seperti yang Train The Trainer pertama. Materi modul kali ini tingkat kesulitannya berimbang soal iklan dan industri jasa.

Setidaknya, saya sudah menjadi bagian dari keluarga besar Gapura Digital Padang. Ayo yang punya usaha dan ingin belajar dunia digital, yuk ikuti kelas Gapura Digital Padang setiap Sabtu dan Minggu. Daftarnya via online dan gratis!

Gapura Digital! Gooo Digitaaal!
———————————————————————————————————————————————
©Hak Cipta Bayu Haryanto. Jika mengkopi-paste tulisan dan foto ini di situs, milis, dan situs jaringan sosial harap tampilkan sumber dan link aslinya secara utuh. Terima kasih.

26 comments:

  1. Bang, untung aku baca artikelnya ahahahha.
    Pas baca judulnya, aku kira gapura digital itu bangunan akakakakakakkaka

    ReplyDelete
    Replies
    1. Astaga, segitunya kali ya
      Makanya bacanya lengkap-lengkap mas huahahah

      Delete
  2. Kadang gapura itu enggak cuman bangunan,,sekarang sudah ada yg digital

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yasalam, pada salfok dengan kata gapura ya.
      Ini kegiatan pelatihan uda hihihihi
      Ayok ikut kelasnya

      Delete
  3. Beberapa kali ikut di surabaya, acara gratis tapi materinya mantap, mudah diaplikasikan meskipun pebisnis yg masih baru

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ia betul sekali uni, dengan ikut kelas gapura digital bisa belajar tentang dunia digital marketing terlebih untuk UMKM.

      Delete
  4. Program Gapura Digital ini memang bermanfaat sekali ya bagi pebisnis dan calon pebisnis baru. Sayangnya saya belum kesampaian untuk ikutan yang di Surabaya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wajib ikut nih uni. Belajar digital marketing dari gapura digital. Semoga lain kesempatan dapat ikut kelasnya

      Delete
  5. Program gapura digital ini memang menarik juga ya.merangkul para pengusaha umkm yg pgn belajar go online. Sy smpt ikut pelatihannya sekali di bandung. Dan insyaAllah pgn ikut lg

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wajib ikut deh uni jika ada kesempatan. Soalnya modul pelatihannya memang sangat dibutuhkan sekali terlebih bagi masyarakat yang baru mengenal dunia digital dan baru merintis usaha

      Delete
  6. aku seneng klo ada pelatihan digital gini
    selain nambah ilmu juga nambah teman dan berkorelasi dengan blog kita

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sama uda, akupun begegitu dengan ikut kelas Gapura Digital kita dapat banyak ilmu dan teman

      Delete
  7. Di Jogja ada gapura digital, cukup dekat dengan emak emak UMKM. membantu banget belajar dengan mereka

    ReplyDelete
    Replies
    1. Memang tujuannya untuk pengembangan UMKM. Sangat sangat membantu sekali untuk pengembngan usahannya secara digital

      Delete
  8. Kayaknya Gapura Digital udah pada menjalar di berbagai kota di Indonesia ya. Komsep pelatihan seperti ini sangat menguntungkan apalagi buat para 'pejuang digital'. Hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul sekali beruntung sekali bagi kotanya yang ada pelatihan ini sangat membantu

      Delete
  9. Di Semarang juga ada Gapura Digital, tapi aku nggak ikut karena udah banyak kegiatan. Semoga makin sukses ya dengan Gapura Digital ini

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ia uni setidaknya dapat sekali mengikutinya. Banyak modul menarik yang bisa dipelajari

      Delete
  10. Waduuh...pakai ada evaluasinya yaa...
    Ini yang bikin deg-degan tentunya.
    Apakah ada transparansi dalam hal penilaian?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Penilaian berdasarkan apa yang telah dikerjakan dan hasilnya langsung kita ketahui

      Delete
  11. Minggu lalu saya berkesempatan ikut kelas Gapura Digital juga, tapi saya kena flu berat. Akhirnya ga bisa ikutan. Sayang banget rasanya..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa dicoba lagi kelasnya uni. Kelasnya membantu sekali apalagi bagi umkm yg masih awam soal dunia digital

      Delete
  12. Keren ya Gapura Digital ini. Di tiap daerah ada. Membantu para UMKM dan masyarakat awam yang kepengen belajar dunia digital...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bener seklai sangat drasakan banget manfaatnya karena dampaknya sangat baik untuk UMKM yang ikut pelatihan ini

      Delete
  13. Oh baru tahu maksud Gapura Digital, kemarin ada narsum yang nyebutin Gapura Digital dan saya ga paham

    Terimakasih tulisan nya ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sama sama uni.Semoga dapat ikut lagi kegaitanny soalnya menarik dan bermanfaat banget loh 😉

      Delete